Barito Selatan

Wabup Barsel Buka Rakornis Dispora se-Kalteng 2025, Dorong Sinergi Pembinaan Pemuda

×

Wabup Barsel Buka Rakornis Dispora se-Kalteng 2025, Dorong Sinergi Pembinaan Pemuda

Sebarkan artikel ini
Wakil Bupati Barito Selatan Khristianto Yudha memberi keterangan usai Rakornis Dispora se-Kalteng.
Wakil Bupati Barito Selatan Khristianto Yudha saat memberikan keterangan kepada wartawan usai membuka Rakornis Dispora se-Kalteng 2025. (foto: GeloraNews.co/akhmad madani)

BUNTOK (GeloraNews.co) – Wakil Bupati Barito Selatan (Barsel), Khristianto Yudha membuka secara resmi Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Dinas Pemuda dan Olahraga se-Kalimantan Tengah (Kalteng) Tahun 2025.

Kegiatan yang dihadiri perwakilan Gubernur Kalteng, Forkopimda, Sekda Barsel, kepala Dispora se-Kalteng, narasumber, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, awak media, serta tamu undangan lainnya tersebut, dilaksanakan di Aula DPUPR setempat, Rabu (16/4).

Penari tradisional tampil dalam pembukaan Rakornis Dispora se-Kalteng 2025 di Barito Selatan.
Penampilan Sanggar Tari dan Budaya Ranu Mareh yang mengawali Rakornis Dispora se-Kalteng 2025 di Aula DPUPR Barsel. (foto: GeloraNews.co/akhmad madani)

Rakornis kali ini juga diawali dengan penampilan Sanggar Tari dan Budaya dari Ranu Mareh, yang baru saja meraih gelar Juara Dunia di World Championship Of Folklore di Bulgaria.

Dalam sambutannya, Khristianto Yudha menyebut Rakornis merupakan momentum strategis untuk menyatukan langkah dan memperkuat sinergi antar daerah di bidang kepemudaan dan olahraga.

“Rakornis ini tidak hanya menjadi agenda rutin, tetapi forum strategis untuk memperkuat sinergi antar daerah dalam membina pemuda dan meningkatkan prestasi olahraga,” ujarnya.

Ia mengatakan tantangan zaman seperti digitalisasi, globalisasi hingga persoalan sosial harus dihadapi dengan pendekatan yang adaptif dan kolaboratif.

“Kita harus pastikan bahwa pemuda kita, baik di kota maupun di desa, mendapatkan kesempatan dan akses yang sama untuk berkembang,” katanya.

Setiap daerah, tambahnya, perlu mengoptimalkan potensi generasi muda melalui program-program yang tepat sasaran dan berkelanjutan.

“Saya harap forum ini bisa menghasilkan gagasan dan inovasi baru yang dapat diimplementasikan di masing-masing kabupaten/kota,” tambahnya.

Ia menegaskan bahwa Pemkab Barsel mendukung penuh upaya pembinaan pemuda secara merata di seluruh wilayah.

“Kami dari pemerintah daerah sangat mendukung kegiatan ini, karena membangun pemuda adalah investasi masa depan,” ujarnya.

Pemuda yang berada di pelosok desa, lanjutnya, juga harus diberi ruang yang sama dengan mereka yang tinggal di perkotaan.

“Kita sedang merancang pendirian sekolah atlet, agar potensi pemuda dari desa juga bisa tersalurkan dan tidak kalah saing,” katanya.

Ia menambahkan, pembinaan di bidang olahraga, pariwisata, dan kegiatan kepemudaan lainnya harus menjangkau seluruh lapisan masyarakat tanpa kecuali.

“Kita ingin semua pemuda Barsel punya kesempatan yang adil untuk maju dan berkontribusi bagi daerah,” tambahnya.

Pemerintah berharap melalui Rakornis ini lahir langkah konkret dan kolaboratif antar kabupaten/kota dalam memperkuat peran pemuda sebagai pilar pembangunan daerah di masa depan. (ani)